Rabu, 14 Desember 2011

Jay Spearing bertekad merebut posisi dalam skuad Liverpool


Gelandang Liverpool Jay Spearing meminta manajer Kenny Dalglish tidak melirik bursa transfer menyusul cedera panjang yang dialami Lucas Leiva.

Lucas dipastikan absen hingga akhir musim karena cedera dan Spearing yakin mampu menggantikan peran gelandang asal Brasil itu jika dipercaya Dalglish.

"Selalu menjadi mimpi saya untuk bermain setiap pekan, jadi sekarang tergantung saya untuk membuktikan kemampuan kepada manajer," ujar Spearing kepada LFC Magazine.



"Begitu bursa transfer dimulai dan manajer punya dana, dia bisa melihat pemain seperti saya dan berpikir, 'Tak perlu lagi mendatangkan pemain baru, tim sudah kuat'."

Spearing berjanji terus bekerja keras untuk meraih kepercayaan tersebut.

"Kenny memberikan kepercayaan besar kepada saya dan membuktikan punya kepercayaan terhadap pemain muda lokal seperti saya yang membutuhkan kesempatan," sambungnya.

"Tapi setengah dari kesempatan itu terletak di tangan saya. Banyak hal saat latihan yang tidak dilihat orang banyak. Salah satunya penampilan saya karena hidup harus diisi dengan kerja keras. Ayah saya memberi nasihat seperti itu dan saya berupaya menunjukkannya setiap hari."

"Satu-satunya cara mendapat kesempatan sering tampil adalah dengan berlatih lebih keras daripada pemain lain saat latihan, tidak harus menunjukkan lebih baik, tapi membuktikan saya bisa bersaing dan tidak tenggelam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar